# TIDAK MUNGKIN BAGI MANUSIA, MUNGKIN BAGI ALLAH #
- Pr. J.B. Sangari
- Jul 13, 2016
- 2 min read

MEDITATION— JULY 13, 2016
# TIDAK MUNGKIN BAGI MANUSIA, MUNGKIN BAGI ALLAH #
(Matius 19:23-26) -- “23] Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya sukar sekali bagi seorang kaya untuk masuk ke dalam Kerajaan Sorga. [24] Sekali lagi Aku berkata kepadamu, lebih mudah seekor unta masuk melalui lobang jarum dari pada seorang kaya masuk ke dalam Kerajaan Allah." [25] Ketika murid-murid mendengar itu, sangat gemparlah mereka dan berkata: "Jika demikian, siapakah yang dapat diselamatkan ?" [26] Yesus memandang mereka dan berkata: "Bagi manusia hal ini tidak mungkin, tetapi bagi Allah segala sesuatu mungkin."
# Setelah penguasa muda kaya raya itu berpaling dari Yesus dan tuntutan-Nya untuk berserah secara total, Yesus memberitahu para murid-Nya bahwa “sesungguhnya sukar sekali bagi seorang kaya untuk masuk ke dalam kerajaan surga,” sama sulitnya seperti seekor unta masuk ke dalam lubang jarum.
Gambaran unta melewati lubang jarum itu mendapat beberapa interpretasi menarik. Salah satunya berpendapat bahwa kota-kota yang dikelilingi dindingtembok mempunyai dua pintu gerbang. Salah satunya adalah gerbang besar yang dilewati semua lalu-lintas. Yang satu adalah gerbang yang rendah dan sempit. Teori ini mengemukakan bahwa apabila gerbang besar dikunci, jalan satu-satunya masuk ke dalam kota adalah melalui gerbang kecil itu yang hampir tidak dapat dilalui oleh orang dewasa walaupun ia membungkuk. Itulah asal usulnya gerbang kecil ini disebut “lubang jarum.” Jadi, bagi manusia saja tak dapat melewati lubang jarum itu, maka sangat sulitlah bagi seekor unta, hewan terbesar di Palestina, untuk melewatinya. Menurut pengertian yang patut dipertanyakan, sulit bagi unta untuk melewati gerbang kecil itu, tetapi bukannya tidak mungkin asal diusahakan dengan keras. Analogi seperti itu akan membuat bahwa untuk masuk ke dalam surga bagi seorang yang kaya raya adalah suatu kemungkinan jika mereka cukup berusaha keras.
Tetapi bukan itu yang diajarkan Yesus. Dengan gambaran unta dan lubang jarum, bukan mengatakan bahwa melakukannya sulit, tapi bahwa hal itu mustahil.
Ajaran itu membuat para murid terperanjat. … Mereka bertanya, kalau begitu siapa bisa masuk kedalam kerajaan surga jika mustahil bagi orang yang kaya raya yang diberkati ? “Bagi manusia Yesus menjawab, ”hal itu tidak mungkin, tetapi bagi Allah segala sesuatu mungkin.” #
Mintalah Roh Suci, agar menyadarkan kita, untuk percaya bahwa bagi Allah segala sesuatu mungkin demi keselamatan kita, hingga Kedatangan Tuhan. - M a r a n a t a, a m i n !