top of page

HUKUMAN BURUK BAGI RAJA SURGA

  • Pr. J.B. Sangari.
  • Oct 1, 2016
  • 2 min read

MEDITATION— OCT. 1, 2016. = HUKUMAN BURUK BAGI RAJA SURGA =

(Matius 27:26-31)—“26] Lalu ia membebaskan Barabas bagi mereka, tetapi Yesus disesahnya lalu diserahkannya untuk disalibkan. [27] Kemudian serdadu-serdadu wali negeri membawa Yesus ke gedung pengadilan, lalu memanggil seluruh pasukan berkumpul sekeliling Yesus. [28] Mereka menanggalkan pakaian-Nya dan mengenakan jubah ungu kepada-Nya. [29] Mereka menganyam sebuah mahkota duri dan menaruhnya di atas kepala-Nya, lalu memberikan Dia sebatang buluh di tangan kanan-Nya. Kemudian mereka berlutut di hadapan-Nya dan mengolok-olokkan Dia, katanya: "Salam, hai Raja orang Yahudi !" [30] Mereka meludahi-Nya dan mengambil buluh itu dan memukulkannya ke kepala-Nya. [31] Sesudah mengolok-olokkan Dia mereka menanggalkan jubah itu dari pada-Nya dan mengenakan pula pakaian-Nya kepada-Nya. Kemudian mereka membawa Dia ke luar untuk disalibkan.”

# Pencambukan Romawi adalah siksaan yang brutal. Cemetinya memilik tali-tali kulit yang panjang dengan potongan-potongan logam dan tulang yang tajam disematkan di sana-sini. Peralatan seperti itu dapat merobek daging seseorang sampai ke tulangnya. Beberapa korban tidak mampu menahannya sehingga menjadi gila karena siksaan seperti itu. Dalam kasus Yesus, itu baru permulaan.

Yang paling menarik bahwa para prajurit itu, tidak perlu dipersalahkan, dibanding mereka yang menyebabkan kematian Yesus. Mereka baru saja mendampingi Pilatus ke Yerusaem. Maka mereka sama sekali tidak mengetahui siapa Yesus itu. Bagi mereka, Dia hanyalah seorang Galilea yang bersalah. Kaena mereka tidak membenci-Nya, mereka sekadar melakukan apa yang di perintahkan pemimpin mereka untuk dilakukan.

Yesus, bukan saja menderita segala pukulan dan olok-olok serta penghinaan mereka. Dia mengalaminya untuk kita semua. Sungguh ajaib ! Satu anggota Keallahan datang ke dunia ini dan dipermalukan begitu kejam demi kita semua. Apakah kita bersedia melakukan apa saja bagi-Nya ? #

PERSONAL PRAYER: "Lord, give your Holy Spirit, so that I always accept Jesus is the only Savior, and I had the alert, for the secret arrival of you, but getting closer, let me have a genuine love and remain faithful, now until the day of Maranatha. - Emmanuel, amen."


 
 
 
Share Please !
Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square

© 2016 - RISDAF CHURCH

  • Twitter Classic
  • c-facebook
bottom of page