top of page

# PERTANYAAN PETRUS YANG PENUH ARTI #

  • Pr. J.B. Sangari
  • Jul 14, 2016
  • 2 min read

MEDITATION— JULY 14, 2016

# PERTANYAAN PETRUS YANG PENUH ARTI #

(Matius 19:27-29) -- “27] Lalu Petrus menjawab dan berkata kepada Yesus: "Kami ini telah meninggalkan segala sesuatu dan mengikut Engkau; jadi apakah yang akan kami peroleh ?" [28] Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya pada waktu penciptaan kembali, apabila Anak Manusia bersemayam di takhta kemuliaan-Nya, kamu, yang telah mengikut Aku, akan duduk juga di atas dua belas takhta untuk menghakimi kedua belas suku Israel. [29] Dan setiap orang yang karena nama-Ku meninggalkan rumahnya, saudaranya laki-laki atau saudaranya perempuan, bapa atau ibunya, anak-anak atau ladangnya, akan menerima kembali seratus kali lipat dan akan memperoleh hidup yang kekal.”

# “Apakah yang kami peroleh ?” “Apakah buat saya dan mereka yang sudah menyerahkan segala-galanya dan mengikuti-Mu ?” Andai saya Yesus, saya akan katakan kepada Petrus agar diam dan melakukan saja apa yang harus dia lakukan, dia sama sekali tidak mengerti arti mengikut Aku.

Bukan demikian Yesus. Tuhan kita menggunakan pertanyaan yang hanya memberi petunjuk apa yang diperlukan murid-murid itu dan pengikut-Nya dua puluh abad kemudian.

Jawab Yesus kepada Petrus mempunyai dua tingkatan. Yang pertama adalah apa yang dia ingin dengarkan (Mat.19:27-29). Yang kedua menggambarkan apa yang Petrus perlu dengar (Mat. 1930-20:16).

Kita perlu membaca pertanyaan Petrus mengenai apa yang dia akan dapat dalam konteks kasus penguasa muda itu. Dia gagal menyerahkan segala-galanya, tetapi Perus dan para murid lainnya juga berbuat begitu. …

Jawaban Yesus berisi peringatan samar kepada Petrus dan para murid lainnya agar jangan terlalu percaya diri mengenai posisi mereka dalam kerajaan yang mereka harapkan. Pelajaran yang Petrus perlu camkan dalam pikirannya agar tidak memikirkan takhta-takhta duniawi tetapi upah berlipat ganda yaitu memperoleh hidup yang kekal. #

Mari kita berdoa: Ya Tuhan bantulah saya untuk mengerti dari Firman-Mu, apa yang perlu untuk kehidupan kekal. Biarlah Roh Suci-Mu, menyadarkan saya, untuk memikirkan hal-hal rohani, agar memperoleh harta dan kedudukan surgawi, hingga Kedatangan Tuhan, semua itu akan menjadi kenyataan. - M a r a n a t a, a m i n !


 
 
 
Share Please !
Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square

© 2016 - RISDAF CHURCH

  • Twitter Classic
  • c-facebook
bottom of page