top of page

ALASAN BAIK BAGI HATI DAMAI

  • Pr. J.B. Sangari.
  • Sep 2, 2016
  • 2 min read

MEDITATION— SEPT. 2, 2016.

= ALASAN BAIK BAGI HATI DAMAI =

(Yohanes 14:1-3) – “1] Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada Allah, percayalah juga kepada-Ku. [2] Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. [3] Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamupun berada.”

# Masa-masa sulit akan datang, tetapi janganlah gelisah atau khawatir.

Kata-kata Yohanes fasal 14:1-3 telah menghibur umat Kristen selama 2,000 tahun. Dan kata-kata itu tetap menghibur sampai zaman terakhir, karena kita semua menghadapi kematian mereka yang kita cintai, keuangan memburuk atau membaik, pernikahan yang hancur, penyakit, sifat menua, dan kenyataan-kenyataan lainnya pada dunia yang tidak stabil dan goncang di bawah pengaruh dosa.

“Janganlah gelisah hatimu.” Mengapa ? Karena kita memiliki Tuhan yang mati bagi kita, menang atas maut, sedang melayani di surga dan bumi ini bagi kita, dan yang akan datang kembali membawa kita pulang bersama-Nya ke surga. Apabila kita berjalan bersama Yesus, kita bisa memperoleh damai, tidak peduli betapa buruknya keadaan di sekeliling kita.

“Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal.” Tidak seperti keadaan nyata dan menakutkan sebagaimana kita hadapi di bumi ini.

“Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu.” Sebagai pesan pribadi bahwa Dia benar-benar menyediakan tempat yang aman bagimu secara pribadi dan akan ada sukacita.

Dan “Aku akan datang kembali,” supaya “di mana Aku berada,” Anda pun berada di sana. Saya tidak tahu pasti bagaimana rupa surga itu. Tapi keistimewaan utamanya adalah bahwa kita akan selalu bersama Yesus. Tidak akan ada yang memisahkan kita dari-Nya untuk selama-lamanya, dan selama-lamanya. Sebab itu, Anda dan saya tidak ada alasan untuk memiliki hati yang gelisah. #

DOA PRIBADI: “Tuhan, berilah Roh Suci-Mu, agar ku- mengerti pengorbanan-Mu, selalu berjaga dan menunggu, sebab kedatangan-Mu rahasia, namun semakin dekat,—Biarlah ku-mempraktekkan iman dan kasih dalam pelayanan setiap hari, tetap setia, sekarang sampai Hari Maranata. —Imanuel, amin !”


 
 
 
Share Please !
Featured Posts
Recent Posts
Archive
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square

© 2016 - RISDAF CHURCH

  • Twitter Classic
  • c-facebook
bottom of page